-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Senin, Juni 06, 2022

Peduli Sesama,Komunitas PTS Cabang Timika Salurkan Bantuan ke Warga Korban Kebakaran di 2 Lokasi Yang Berbeda

Peduli Sesama,Komunitas PTS Cabang Timika Salurkan Bantuan ke Warga Korban Kebakaran di 2 Lokasi Yang Berbeda

METRO ONLINE--Keluarga besar komunitas Pia Toraya Sikamali' (PTS) cabang Timika kembali menyalurkan bantuan sembako dan sejumlah uang tunai kepada warga korban kebakaran Bapak Maya di jalan Busiri dan Yanri Manapa' di jalan SP 3 kota Timika Kabupaten Mimika.Minggu 5/6/2022.

Kobaran api yang sangat besar hingga menghanguskan rumah milik bapak Maya asal toraja yang rata dengan tanah hingga mengalami kerugian besar.

penyebab terjadinya kebakaran di duga saat mengisi bensin sambil merokok.

Dalam selang waktu yang berbeda terjadi juga kebakaran milik rumah Yandri Manapa' asal toraja di jalan SP3 yang di duga akibat korsleting listrik hingga mengalami juga kerugian besar.

Yandri mengalami Luka bakar akibat ingin menyelamatkan berkas-berkas penting saat terjadi kebakaran.

kejadian yang di alami oleh warga asal toraja ini,ahirnya komunitas Pia Toraya Sikamali'(PTS) Langsung berupaya mengumpulkan dana dari anggota guna  dalam memberikan bantuan berupa sembako dan Uang tunai.

Bantuan yang di serahkan langsung oleh ketua PTS Isak Sampe di dampingi bersama anggota PTS dalam penyerahan.

Ketua PTS Timika Isak Sampe mengatakan kehadiran PTS di timika adalah untuk bisa membantu seluruh warga Toraja yang sedang membutuhkan uluran tangan dan merupakan suatu jembatan kemanusiaan di Timika.

"Kami kelurga besar PTS sangat prihatin atas kejadian yang di alami oleh sesama kami orang Toraja.

dan dengan kehadiran kami di sini untuk memberikan bantuan ala kadarnya kepada saudara yang terkena musibah" uangkapnya.

Isak Sampe berharap semoga bantuan yang kami berikan  bisa meringankan beban yang di alami oleh keluarga bapak Maya dan Yandri manapa' atas musibah yang di alaminya.tutupnya.

Sementara pihak korban usai menerima bantuan Yanri Manapa' sangat bertrimaksh  kepada PTS cabang timika atas bantuan yang di terima oleh kluarganya.

"Saya mengucapakn terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh anggota PTS yang sdah datang melihat keadaan kami serta memberikan bantuan kepada kami,semoga PTS cabang Timika makin sukses dan makin jaya ke depannya dan tidak pernah mengenal lelah dalam membantu sesama yang membtuhkan uluran tangan.

Komunitas PTS bukan hanya datang saja memberikan bantuan,namun sempatkan waktu untuk membersihkan bekas puing-puing bangunan rumah yang di lalap api.) Asri)


Editor : Muh Sain

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved