-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Minggu, September 11, 2022

Jelang HUT Ke-77 TNI AL, Lanal Dabo Singkep Laksanakan Ziarah dan Tabur Bunga Di TMP

Jelang HUT Ke-77 TNI AL, Lanal Dabo Singkep Laksanakan Ziarah dan Tabur Bunga Di TMP

METRO ONLINE Dabo Singkep - Pangkalan TNI Angkatan Laut Dabo Singkep (Lanal DBS) melaksanakan Acara Ziarah dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dabo Singkep, Jumat (09/9/2022)

Acara dan Ziarah ke TMP tersebut dalam rangka menyambut HUT ke-77 TNI Angkatan Laut, yang jatuh pada hari Sabtu tanggal 10 September 2022 besok.

Bertindak selaku Pimpinan Acara Ziarah di TMP Dabo Singkep yaitu Komandan Lanal DBS (Danlanal DBS), Letkol Laut (P) Faruq Dedy Subiantoro.

Ziarah dan Tabur Bunga juga dihadiri oleh Ketua Cabang 7 Korcab IV DJA I Ny. Dhayu Faruq beserta Pengurus Cabang 7 Korcab IV DJA I, Palaksa Lanal DBS, Perwira Staf Lanal DBS,  Bintara, Tamtama dan PNS Lanal DBS.

Usai acara tersebut dihadapan awak media Danlanal DBS mengatakan, "Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk wujud penghargaan kita kepada para pahlawan yang telah berjuang dengan segenap jiwa dan raga dalam mempertahankan NKRI dan saat ini kita harus dapat meneruskan cita - cita mereka", ujarnya

Letkol Faruq juga mengatakan "Diusia TNI AL ke-77 ini kita berharap TNI Angkatan Laut akan semakin kuat, semakin profesional, semakin modern, tangguh dan semakin dicintai oleh rakyat", ujarnya

"Sesuai dengan semboyan yang dicanangkan oleh Bapak Kasal Laksamana TNI Yudo Margono untuk menjadi TNI Angkatan Laut yang profesional, modern dan tangguh", pungkas Danlanal DBS. 


Pen Lanal DBS/Effendi

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved