-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Rabu, September 28, 2022

Tindak Lanjut Perintah Kapolres Torut, Personel Langsung Amankan Pemuda Yang Lakukan Aksi Freestyle di Jalan

Tindak Lanjut Perintah Kapolres Torut, Personel Langsung Amankan Pemuda Yang Lakukan Aksi Freestyle di Jalan

METRO ONLINE, SIDRAP - Ajakan aksi freestyle liar beredar pada medsos melalui aplikasi Whatsapp dengan maksud mengajak untuk meramaikan sore-soreannya para andalan pecinta dunia ngatta’ pada selasa (27/09/2022) pukul 16.30 wita di Jln. Poros Rantepao – Sa’dan. 

Menindaklanjuti informasi tersebut, Kapolres Toraja Utara AKBP Eko Suroso, S.I.K langsung memerintahkan Personel Gabungan dalam hal ini jajaran Satuan Lalu Lintas dan Satuan Samapta untuk melakukan langkah antisipasi hingga penindakan pada lokasi yang dimaksud. 

Mendapat perintah dari orang nomor satu di Polres Toraja Utara, Kasat Lantas AKP Ahmadin bersama Kasat Samapta AKP H. Ismail Samad pun bergerak bersama Personel menuju lokasi tempat berlangsungnya aksi freestyle liar sesuai dengan waktu yang ditentukan. 

Puluhan pemuda kepergok melakukan aksi gaya bebas atau freestyle liar sepeda motor di Jln. Poros Rantepao - Sa’dan (To’ Karau). Puluhan pemuda tersebut langsung kocar-kacir saat melihat kedatangan sejumlah personel Gabungan Polres Toraja Utara. 

Aksi puluhan pemuda tersebut membuat Masyarakat resah, karena selain membahayakan nyawa sendiri, para pelaku juga menggangu pengguna jalan lain. 

Saat dikonfirmasi, Kapolres Toraja Utara AKBP Eko Suroso, S.I.K membenarkan hal tersebut, Ia mengungkapkan bahwa, bermula pada senin (26/09) ketika ada salah seorang warga memberikan laporan melalui media sosial kepada Operator Sie Humas Polres Toraja Utara akan rencana aksi sekelompok pemuda melakukan aksi freestyle liar menggunakan sepeda motor. 

"Penindakan terhadap aksi freestyle liar yang dinilai meresahkan serta mengganggu arus lalu lintas tersebut berhasil mengamankan 2 unit kendaraan jenis sepeda motor yang digunakan melakukan aksi freestyle liar. Hingga saat ini (28/09) dua unit kendaraan tersebut masih diamankan di Polres Toraja Utara", Jelasnya. 

Pihaknya mengaku akan terus intens melakukan patroli untuk mencegah aksi yang sama terulang lagi, Pasalnya selain membahayakan para pelaku, aksi mereka juga membahayakan pengendara lain. 

Di tempat terpisah, salah seorang warga yang tinggal di sekitar lokasi aksi freestyle liar mengapresiasi upaya yang dilakukan oleh Polres Toraja Utara, dengan harapan aksi freestle liar yang dilakukan para pemuda itu tidak diulangi lagi.


Kontributor : Asri 

Editor: Muh. Sain

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved