-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Jumat, Juli 12, 2024

Gelar Pekan Panutan Pajak Dan Launching Aplikasi Tetta'ku Hebat di Pelataran Kantor Camat Pangkajene

Gelar Pekan Panutan Pajak Dan Launching Aplikasi Tetta'ku Hebat di Pelataran Kantor Camat Pangkajene

METRO ONLINE,PANGKEP-Kecamatan Pangkajene melakukan gebrakan dengan menggelar kegiatan Pekan panutan pajak dan launching aplikasi "Tetta'ku hebat" Kecamatan Pangkajene Kabupaten Pangkajene dan kepulauan.

Dengan tagline "Pajak dari kita untuk kita, bayar pajak tepat waktu untuk Pangkep bergerak maju. Taat pada adalah cermin pola hidup kita."

Kegiatan dibuka Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau (MYL) berlangsung Di pelataran halaman Kantor Kecamatan Pangkajene selama sepekan 10 sampai dengan 16 Juli 2024.

Pekan ini sebagai pelopor inovasi untuk memotivasi masyarakat taat membayar dan memahami pajak melalui berbagai kegiatan yang sesuai dan dalam rangka mengarah untuk itu.

Sebagaimana diungkap Camat Pangkajene Lukman Murtala (Kamis, 11/7/24), kegiatan ini rencananya akan berlangsung selama sepekan tapi mungkin akan ditambahkan satu dua hari lagi.

"Jadi di kegiatan ini kita akan mengadakan lomba karaoke yang pesertanya umum untuk Kecamatan Pangkajene saja," ungkapnya.

Dikatakan Lukman, setiap pendaftar sudah mendapat door prize 1 dari kami belum hadiahnya jika menang disiapkan piala 1, 2, 3 dan hadiah lainnya.

"Ini dilakukan karena begitu pentingnya pajak ini karena pajak ini adalah kewajiban maka kegiatan ini sengaja kami adakan untuk memberi motivasi kepada warga agar bagaimana setelah panutan pajak ini bisa realisasi anggaran sampai 50% ke atas," lanjutnya.

Lebih lanjut kata Lukman, baru satu minggu ini kita adakan lonjakannya sudah luar biasa. Hari pertama saja panutan pajak sudah masuk 45 juta mudah-mudahan bisa lebih naik lagi. Insya Allah akan diperpanjang lagi.

"Untuk itu, lurah di bagian bawah harus lebih serius lagi menangani masalah pajak dengan melakukan metode pendekatan pendekatan kepada masyarakat bahwa pentingnya membayar pajak untuk membangun daerah," harapnya.

Menurut Lukman, masih akan ada beberapa kegiatan  seperti duta stunting dari kader Posyandu tapi masih akan kami ramu dulu dan masih banyak kegiatan lainnya lagi yang insya Allah berkaitan dan erat hubungannya dengan kegiatan ini.

"Kami menghimbau kepada tokoh-tokoh masyarakat ASN para THL se-kecamatan Pangkajene untuk mari kita sukseskan panutan pajak," tambahnya.(thiar)

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved