-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Minggu, Juli 07, 2024

Penuhi Capaian Kinerja diatas Target, Lapas Tolitoli Jaga Kualitas Pemenuhan Layanan Makanan Bagi Warga Binaan dan Tahanan Sesuai Dengan Standar

Penuhi Capaian Kinerja diatas Target, Lapas Tolitoli Jaga Kualitas Pemenuhan Layanan Makanan Bagi Warga Binaan dan Tahanan Sesuai Dengan Standar

METRO ONLINE Tolitoli -- Lapas Tolitoli terus jaga kualitas pemenuhan layanan makanan bagi warga binaan dan tahanan. Penyaluran makanan dilaksanakan 3x sehari kepada warga binaan dan tahanan. Kegiatan tersebut berlangsung setiap hari dengan pengawasan langsung dari Kalapas Tolitoli, Muhammad Ishak.

Penyelenggaraan makanan bagi warga binaan merupakan Indikator Kinerja dari Layanan Kebutuhan Dasar dan Kesehatan bagi warga binaan dan tahanan. Setiap harinya petugas pengelola bahan makanan memastikan bahan makanan dikelola dengan baik agar menjadi makanan yang siap dikonsumsi bagi warga binaan dan tahanan. Petugas pengelola bahan makanan melaporkan langsung sample makanan kepada Kalapas Tolitoli sebelum didistribusikan. 

"Sebelum didistribusikan, kami mengantarkan Kir Makanan ke Bapak Kalapas untuk beliau periksa. Jika memenuhi kelayakan maka makanan dapat didistribusikan". Ujar Novan, Petugas Pengelola Bahan Makanan. 

Dengan demikian, Lapas Tolitoli optimis akan memenuhi atau bahkan melebihi Target Kinerja  pada Indikator Pemenuhan Layanan Makanan Bagi Warga Binaan dan Tahanan.


Editor : Muh Sain 

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved