-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Kamis, Agustus 15, 2024

Kepala SKB Mopido Tolitoli Sambangi Lapas Kelas IIB Tolitoli untuk Program Belajar Kesetaraan

Kepala SKB Mopido Tolitoli Sambangi Lapas Kelas IIB Tolitoli untuk Program Belajar Kesetaraan

METRO ONLINE Tolitoli, 14 Agustus 2024 - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tolitoli yang berada di bawah naungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah, menerima kunjungan Kepala Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Mopido Tolitoli, Ibu Nim'At Sabite Tahir, S.Pd. Kunjungan ini dilakukan dalam rangka pembukaan program belajar kesetaraan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lapas Kelas IIB Tolitoli.

Dalam kunjungan tersebut, Ibu Nim'At bersama rombongan terlebih dahulu meninjau fasilitas tempat belajar yang telah disiapkan. Setelah itu, mereka bertatap muka dengan para WBP yang akan mengikuti program ini. Dalam kesempatan ini, Ibu Nim'At memperkenalkan mata pelajaran serta para pengajar yang akan membimbing para peserta selama program berlangsung.

Program belajar kesetaraan ini merupakan tindak lanjut dari hasil kerja sama antara Lapas Kelas IIB Tolitoli dan Satuan Pendidikan Non Formal (SPNF). Program ini memberikan kesempatan bagi para WBP untuk melanjutkan pendidikan setara dengan tingkat SD, SMP, dan SMA melalui paket A, B, dan C. Pembukaan program ini dilakukan secara resmi oleh Ibu Nim'At Sabite Tahir, S.Pd.

Kepala Lapas Kelas IIB Tolitoli, Muhammad Ishak, A.Md.IP., S.H., M.H., menyampaikan apresiasi atas terlaksananya program ini. "Kami berterima kasih kepada SKB Mopido Tolitoli dan SPNF atas kerja samanya. Program ini sangat penting dalam pembinaan WBP agar mereka memiliki pengetahuan dan keterampilan yang lebih baik untuk masa depan mereka setelah kembali ke masyarakat," ujar Muhammad Ishak.


Editor : Muh Sain 

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved