-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Kamis, Agustus 08, 2024

Rutinitas Pembinaan, Penyuluh Agama Islam terus sambangi Santrinya di Lapas Kelas IIB Tolitoli

Rutinitas Pembinaan, Penyuluh Agama Islam terus sambangi Santrinya di Lapas Kelas IIB Tolitoli

METRO ONLINE Tolitoli-Penyuluh agama Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli aktif melakukan pembinaan di Lapas Kelas IIB Tolitoli

Ustadzah Hasnawati salah satu dari sekian Penyuluh Agama Islam Kantor Kemenag Tolitoli yang melakukan pembinaan dan penyuluhan kepada warga binaan di Lapas Tolitoli. 

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan panduan ibadah kepada warga binaan Lapas dengan berbagai materi agama dan pembinaan yang relevan.

Pada kegiatan pembinaan ini, penyuluh agama Islam menyampaikan materi panduan ibadah yang meliputi istighosah bersama,  serta makharijul huruf hijaiyah. 

Selain itu, para warga binaan Lapas juga dibina dalam memperbaiki bacaan Al-Qur'an dengan memperhatikan tajwid yang baik dan benar. Mereka diajarkan bagaimana cara mengucapkan huruf-huruf Arab dengan benar sesuai aturan tajwid.

Kegiatan tilawah Al-Qur'an juga menjadi bagian penting dalam pembinaan ini, dengan penyuluh menyediakan lagu-lagu Murotal yang dilantunkan dengan bacaan tartil sesuai tuntunan Al-Qur'an. 

Hal ini bertujuan untuk membiasakan para warga binaan Lapas dengan bacaan yang baik dan merdu. Tidak hanya dalam hal teknis ibadah, pembinaan juga mencakup tausiah tentang mental dan adab sesuai dengan tuntutan agama Islam. 

Warga binaan Lapas diajak untuk memperbaiki sikap dan perilaku mereka agar lebih sesuai dengan nilai-nilai agama dan masyarakat. Kegiatan berlangsung interaktif dengan sesi tanya jawab yang memungkinkan narapidana untuk bertanya terkait materi yang disampaikan.  

Hal ini memberikan kesempatan bagi mereka untuk memahami lebih dalam setiap pelajaran yang diberikan.

Penyuluh agama Islam berharap bahwa kegiatan pembinaan ini dapat memberi motivasi dan kesadaran bagi warga binaan

Salah satu petugas jaga blok wanita saat ditemui menambahkan "Upaya ini sejalan dengan program rehabilitasi dan pembinaan yang dilakukan di lapas untuk mendukung proses reintegrasi warga binaan Lapas ke dalam masyarakat." Tambah Regita Cahyani.


Editor : Muh Sain 

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved