-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Senin, November 04, 2024

Jamin Keamanan Pelaksanaan Debat Pilkada, Polres Toraja Utara Siagakan 130 Personel

Jamin Keamanan Pelaksanaan Debat Pilkada, Polres Toraja Utara Siagakan 130 Personel

METRO ONLINE TORUT -- Sebanyak 130 personel Polres Toraja Utara diturunkan dalam pengamanan Debat Publik Pasangan Calon (Paslon) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Toraja Utara.

Acara debat Publik perdana Pilkada Kabupaten Toraja Utara digelar di Toraja Missiliana Hotel, Jln. Pongtiku No. 27, Tallulolo, Kec. Kesu, Kab. Toraja Utara, Senin (04/11/2024) sore hari.

Kapolres Toraja Utara AKBP Zulanda, S.I.K., M.Si melalui Kabag Ops AKP Gerianto Pabuang, SH, mengatakan sebanyak 130 personel Polres Toraja Utara diturunkan untuk mengawal dan mengamankan kegiatan debat publik Pilkada Toraja Utara.

"Untuk pengamanan sebanyak 130 personel yang dikerahkan, terdiri dari personil pengamanan terbuka dan pengamanan tertutup," katanya.

Dijelaskankan Kabag Ops, pengamanan debat ini akan dilakukan secara berlapis. Mulai dari pintu masuk hingga ke dalam lokasi debat.

"Kami telah menyiapkan tiga ring pengamanan, pengamanan pertama di luar hotel mulai dari pintu masuk, kedua di halaman Hotel dan sekitarnya, dan ketiga penyekatan di jalan masuk menuju lokasi debat," ungkapnya.

Diterangkannya, hanya peserta yang memiliki tanda pengenal resmi dari KPU Kabupaten Toraja Utara yang diperbolehkan masuk ke area lokasi pelaksanaan debat.

"Kami saring siapa saja yang akan masuk, tamu hotel, dan simpatisan yang menggunakan ID card," sambungnya.

Sehari sebelumnya Kita telah melakukan sterilisasi lokasi untuk mencegah potensi gangguan. "Kemarin Kita telah menyiapkan segala persiapan, termasuk mengantisipasi segala kemungkinan yang kira-kira bisa menjadi potensi gangguan," tambah AKP Gerianto.

Pihaknya mengimbau dan mengajak Masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, terutama saat pelaksanaan debat Publik. "Mari kita bersama-sama menciptakan suasana yang kondusif selama pelaksanaan tahapan Pilkada 2024 di Kabupaten Toraja Utara," tutupnya.


Editor : Muh Sain 

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved