-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Sabtu, Juli 01, 2023

Kepala Rutan Kelas IIB Sinjai Mengikuti Upacara Hari Jadi Bhayangkara Ke-77

METRO ONLINE, SINJAI - Kepala Rutan Kelas IIB Sinjai mengikuti upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-77 yang dilaksanakan di halaman Eks Kantor Bupati Sinjai, Jalan Jenderal Ahmad Yani, Kecamatan Sinjai Utara. Sabtu (1/7/2023).

Dakam kegiatan tersebut, Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) didaulat menjadi Inspektur Upacara (Irup) pada upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara Ke-77 yang mana kegiatan tersebut di ikuti oleh berbagai Instansi.

Kepala Rutan Sinjai  ikut serta dalam upacara ini sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi terhadap peran penting kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. 

"Keikutsertaan kami Rutan Kelas IIB Sinjai juga mencerminkan kolaborasi yang baik antara Rutan dan kepolisian dalam menjaga keamanan di dalam maupun diluar Rutan", Ujarnya.

Kepala Rutan Sinjai menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota kepolisian atas dedikasi dan pengabdian mereka dalam menjaga keamanan negara. 

"Juga saya menekankan kerja sama antara Rutan dan kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang aman dan membantu narapidana untuk memperbaiki diri", Jelasnya.

Melalui kesempatan ini juga,Kepala Rutan Kelas IIB Sinjai, menyampaikan selamat kepada jajaran Polres Sinjai yang memperingati HUT Bhayangkara Ke-77 tahun.

Usai menggelar upacara, kegiatan dilanjutkan dengan acara syukuran di halaman Mapolres Sinjai, Jalan Bhayangkara Kecamatan Sinjai Utara.


Editor: Muh. Sain

Sumber: Humas Rutan Sinjai

Momen Peringatan Hari Bhayangkara Ke-77, Kapolres Torut bersama Personel Ziarah Rombongan Ke TMP

METRO ONLINE, TORUT - Menjelang Hari Ulang Tahun ke-77 Bhayangkara pada 1 Juli 2023, Polres Toraja Utara Polda Sulsel melaksanakan kegiatan ziarah rombongan ke Taman Makam Pahwalan (TMP) Buntu Lepong, Kec. Rantepao, Kab. Toraja Utara, Jumat (30/06/2023) pagi.

Ziarah rombongan yang disertai dengan tabur bunga tersebut dipimpin langsung Kapolres Toraja Utara AKBP Zulanda, S.IK.,M.Si dengan diikuti oleh para Pejabat Utama Polres Toraja Utara, para Kapolsek Jajaran, para Perwira, serta para Bintara.

Turut hadir Ketua Bhayangkari Cabang Toraja Utara Ny. Dini Zulanda, Wakil Ketua Bhayangkari Ny. Meti Marthen Buttu, serta para Pengurus Bhayangkari Cabang Toraja Utara.

Saat dikonfirmasi usai kegiatan, Kapolres Toraja Utara AKBP Zulanda, S.IK.,M.Si mengungkapkan bahwa pelaksanaan ziarah rombongan dan tabur bunga yang Pihaknya gelar merupakan wujud dalam mengenang nilai-nilai perjuangan maupun keteladanan dari para pahlawan.

"Ziarah rombongan dan tabur bunga ini merupakan bagian dari rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli 2023 mendatang," Ujarnya.

"Hari ini kami bersama para Pejabat Utama Polres Toraja Utara dan Anggota serta Bhayangkari melaksanakan kegiatan ziarah rombongan dan tabur bunga. Kegiatan yang Kami lakukan ini adalah sebuah tradisi yang rutin dilaksanakan setiap tahun menjelang Hari Bhayangkara,” kata Kapolres.

“Menghormati jasa para pahlawan yang gugur memperjuangkan kemerdekaan adalah kewajiban bersama sebagai penerus. Saya mengajak kita semua, bersama dengan Masyarakat melanjutkan perjuangan para pahlawan membangun dan memajukan bangsa ini”, ajak Kapolres.

"Kita tumbuhkan semangat kepahlawanan dalam diri Kita, jadikan sumber motivasi serta modal untuk mengatasi berbagai masalah, dengan harapan nilai-nilai keteladanan dapat menjadi semangat bagi Kita dalam menyongsong Hari Bhayangkara yang ke-77," Tuturnya.

Kegiatan ini merupakan salah satu tradisi kejuangan yang rutin dilakukan Polri sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur mendahuli Kita.


Editor: Muh. Sain

Sumber: Humas Polres Toraja Utara Polda Sulsel

Jumat, Juni 30, 2023

Gema takbir, tahlil, takbir dan tahmid berkumandang menyambut pelaksanaan Salat Idul Adha 1444 H di pelataran Kantor Pusat Semen Tonasa

METRO ONLINE,PANGKEP-Ratusan jamaah yang berasal dari jajaran  manajemen dan keluarga besar Semen Tonasa bersama kaum muslimin dan muslimat warga sekitar perusahaan, tampak berjalan penuh bahagia menuju tempat salat untuk merayakan salah satu hari raya umat Islam ini.Kamis,29 Juni 2023

Pelaksanaan Salat Idul Adha 1444 H di PT Semen Tonasa berjalan khidmat, tertib, aman dan lancar. Bertindak selaku khatib DR. K.H. Baharuddin Abdul Al-Shafa, M.A., dan sebagai imam Ust. Wahyu Irfandi Ilyas.

Dalam khutbahnya, KH. Baharuddin HS mengajak kaum muslimin dan muslimat untuk meningkatkan ketakwaan kepada Allah dengan memurnikan tauhid, meningkatkan ubudiyah, serta meningkatkan pemahaman dan penghayatan terhadap makna-makna yang terkandung dalam amalan-amalan ibadah yang dilaksanakan, agar berhasil mempertahankan gelar muttaqin yang pernah diraih saat bulan puasa yang lalu. 

"Menyembelih binatang kurban merupakan lambang dari perjuangan mengalahkan nafsu hewani yang melekat pada diri kita, khususnya nafsu mencintai harta. Nafsu ini mendorong manusia bersifat individualis dan egois. Nafsu ini mendorong manusia hanya memikirkan kepentingan diri sendiri. Nafsu ini menghalangi manusia untuk mengeluarkan hak-hak fakir miskin, menghalangi manusia untuk mengurbankan harta demi kepentingan masyarakat dan demi kepentingan agama. Orang tidak akan mudah mengeluarkan dan mengorbankan miliknya sebelum ia dapat mengalahkan nafsu ini." lanjutnya.

KH. Baharuddin menambahkan, bahwa pemberian daging kurban kepada fakir-miskin dan penyaluran zakat, terkandung semangat ajaran cinta kasih serta semangat kepedulian terhadap mereka. "Keluarga fakir miskin tidak hanya memerlukan bantuan makanan, lebih dari itu mereka memikul beban berat biaya pendidikan anak-anak. Problem keluarga fakir-miskin, sebagai kelompok masyarakat penyandang problema ekonomi, tidak akan terselesaikan hanya degan pemberian daging sekali setahun atau dengan pemberian beras 2,5 kg sekali setahun. Maka menjadi tugas kita bersama untuk memikirkan langkah-langkah efektif secara terorganisir dan secara terpadu untuk meringankan beban keluarga fakir-miskin, dalam rangka mencapai semangat Idul kurban." pungkasnya.

Sementara itu Plt. Direktur Utama Semen Tonasa Anis menyampaikan, bahwa tahun ini pihaknya menyalurkan 41 hewan kurban ke masyarakat desa ring 1 serta stakeholder lainnya.

"Sebanyak 41 ekor sapi dengan nilai lebih dari Rp 600 juta rupiah telah kami salurkan ke masyarakat desa ring 1, warga sekitar packing plant, serta beberapa stakeholder terkait lainnya beberapa hari yg lalu. Tak lupa kami juga mengucapkan terima kasih kepada Yayasan Dakwah dan Pendidikan Islam Semen Tonasa serta perusahaan afiliasi PT Semen Tonasa yang turut berpartisipasi dalam kegiatan sosial ini." pungkasnya.

Kegiatan penyaluran bantuan hewan kurban yang merupakan program TJSL Semen Tonasa ini, dapat terlaksana dengan baik juga berkat dukungan dan sumbangan dari Yayasan Dakwah dan Pendidikan Islam Semen Tonasa serta perusahaan afiliasi PT Semen Tonasa, diantaranya adalah PT Tonasa Lines, PT Pelsindo, PT EMKL Toppabiring, PT Prima Karya Manunggal, Kopkar Semen Tonasa, dan PT Sedaya Multi Matra.


(Thiar)

Membangun Zona Integritas, Kalapas Palopo Pimpin Pengeledahan Kamar WBP Wujudkan Zero Halinar

METRO ONLINE Palopo - Jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palopo laksanakan sidak penggeledahan ruitn terhadap kamar hunian warga binaan, Rabu (28/06). 

Penggeledahan dimaksudkan untuk meminimalisir peredaran barang-barang yang dilarang dalam Lapas dalam rangka zero Halinar.

Kepala Lapas Palopo, Jhonny H Gultom memimpin langsung penggeledahan tersebut. Kegiatan dimulai pukul 20.00 dengan menyisir tiap kamar hunian. Kalapas memastikan pelaksanaan penggeledahan dilaksanakan secara teliti dan menyeluruh.

"Penggeledahan ini kami laksanakan rutin. Dasarnya pada Edaran dari Dirjen Pemasyarakatan dan Instruksi Bapak Kakanwil, untuk senantiasa memegang integritas sebagai petugas pemasyarakatan dalam pelaksanaan tugas. Tiap kamar hunian disisir untuk memastikan tidak ada peredaran barang-barang yang dilarang keberadaannya dalam Lapas seperti alat komunikasi, narkotika, sajam, alat elektronik, alat yang terbuat dari kaca dan besi, dan lain sebagainya" terang Jhonny.

Kalapas menambahkan kegiatan ini sebagai upaya melakukan deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban dalam Lembaga Pemasyarakatan.

"Kegiatan ini juga merupakan wujud komitmen kami dalam upaya Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN). Barang terlarang yang berhasil terjaring akan kami data untuk selanjutnya dimusnahkan," tutup Jhonny.

Kalapas berharap kepada warga binaan untuk senantiasa menaati tata tertib yang ada guna terciptanya lingkungan Lapas Palopo yang aman dan tertib.


Editor : Muh Sain 

Tingkatkan Integritas, Lapas Kelas IIA Palopo Deklarasikan Zero Halinar

METRO ONLINE Palopo - Lapas Kelas IIA Palopo menggelar apel Deklarasi Ikrar Zero Halinar ( Bebas dari Handphone, Pungli, dan Narkoba), Jumat (30/6). Apel ini sebagai komitmen dalam memerangi peredaran narkoba, pungli dan peredaran handphone di dalam lapas.

Deklarasi dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Palopo, Jhonny H Gultom, dan diikuti oleh seluruh petugas Lapas Palopo. Ia mengatakan deklarasi ini merupakan komitmen bersama seluruh jajaran dalam mewujudkan Lapas Palopo yang bersih dari halinar.

"Deklarasi ini sebagai bentuk komitmen kita dalam pemberantasan halinar di Lapas. Ini bukan sekadar seremoni, tetapi harus dilaksanakan dengan komitmen dan penuh tanggung jawab.” Tegas Jhonny.

Ikrar Zero Halinar diucapkan oleh pembina apel dan diikuti oleh seluruh peserta. Setelah itu dilakukan penandatanganan deklarasi Zero Halinar oleh Kalapas,  pejabat struktural dan seluruh petugas Lapas Palopo.

Kalapas berharap, ikrar ini tak hanya diucapkan namun dapat diimplementasikan oleh semua petugas Lapas Palopo. Ia juga  menekankan kembali isi dari ikrar bahwa bersedia menerima sanksi sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku apabila melanggarnya.

"Kuncinya adalah kesadaran dan Integritas, Tak perlu kesangsian terhadap kita dijawab dengan kata-kata, Jawablah dengan Kinerja dan Karya yang Nyata' yang artinya bahwa kesangsian dari publik oleh kinerja kita di masa lampau harus kita jadikan penyemangat untuk maju, yaitu dengan melalui kinerja yang nyata," tegas Jhonny

Beliau menegaskan, Lapas Palopo selalu berkomitmen dalam memerangi Narkoba dan siap berkoordinasi dengan APH lainnya dalam melaksanakan pencegahan dan pemberantasan dalam penyalahgunaan peredaran gelap Narkoba.


Editor : Muh Sain 

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved