-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Selasa, Desember 19, 2023

Rutan Sinjai Gelar Upacara Hari Bela Negara dan Kesiapan Nataru

 

METRO ONLINE SINJAI -- Rutan Kelas IIB Sinjai melaksanakan upacara bendera memperingati Hari Bela Negara dan Kesiapan Nataru 2023/2024 di Lapangan Upacara Rutan Sinjai , Selasa (19/12).
Kegiatan ini guna menindaklanjuti Surat Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan HAM tentang pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke-75 dan Kesiapan Nataru Tahun 2023/2024 di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.

Kegiatan upacara peringatan Hari Bela Negara ke-75 mengusung tema “Kobarkan Bela Negara Untuk Indonesia Maju”.

Upacara dipimpin oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Agussalim sebagai Inspektur Upacara, dan diikuti oleh seluruh Pegawai  Rutan Sinjai. Diawali dengan diperdengarkan Mars Bela Negara, dan dibacakan Ikrar Bela Negara oleh petugas.

Pada kesempatan tersebut selaku Inspektur Upacara Agussalim menyampaikan amanat Presiden RI, dalam amanat tersebut terdapat pesan bahwa Hari Bela Negara ini merupakan momentum bagi kita untuk Bersatu dan berkontribusi positif demi Indonesia maju yang kita cita-citakan.

Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Agussalim dalam amanatnya menambahkan pesan kepada pegawai dan warga binaan menjelang perayaan Natal Tahun 2023 dan Tahun Baru 2024. “Terima kasih saya ucapkan kepada jajaran pegawai dan warga binaan, Khususnya untuk pegawai agar terus beri pelayanan yang baik kepada warga binaan dan masyarakat, siapkan pelaksanaan kegiatan Natal dan Tahun Baru dengan maksimal, semoga Rutan Sinjai selalu dalam keadaan aman dan kondusif, dan untuk warga binaan agar senantiasa tetap menjaga keamanan dan ketertiban di dalam Rutan,” ujar Agussalim. 


Editor : Muh Sain 

Peduli Kesehatan WBP, Rutan Sinjai Gelar Sosialisasi dan Screening HIV/AIDS

METRO ONLINE SINJAI -- Dalam rangka upaya preventif penanggulangan penyakit menular, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Sinjai bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai melaksanakan sosialisasi  dan screening HIV/AIDS, Selasa (19/12)

Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Hari AIDS Sedunia yang jatuh tepat pada pada tanggal 1 Desember dan diperingati oleh seluruh dunia setiap tahunnya. Kegiatan dibuka secara langsung oleh tenaga kesehatan Rutan Sinjai, A. Marlianingsi.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai. Diawali sosialisasi HIV (Human Immunodeficiency Virus), oleh Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai, Akhirani memberikan penjelasan terkait HIV/AIDS. 

Dalam pemaparannya, WBP diberi pemahaman terkait media penuluran HIV, yakni melalui darah, cairan sperma, cairan vagina dan ASI serta cara penularan melalui hubungan seksual yang tidak aman (heteroseksual, homoseksual), transfusi darah dan jarum suntik.

Setelah dilaksanakan sosialiasi, Kegiatan dilanjutkan dengan screening HIV / AIDS kepada seluruh Warga Binaan Rutan Sinjai. Screening dilakukan oleh pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai dan dibantu dari Petugas Kesehatan Rutan Sinjai.

Kepala Rutan Sinjai, Cahyo Sunarko mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan ini yakni untuk memastikan kondisi kesehatan WBP dari potensi terjangkitnya virus HIV.  “hal ini merupakan wujud pelayanan prima kami bagi para WBP yang ada disini dimana hak untuk mendapatkan layanan kesehatan yang baik berusaha kami penuhi," ungkap Karutan.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai, Emmy Kartahara Malik mengatakan penyakit HIV ini dapat dikontrol apabila ditangani sejak dini. “penyakit ini seperti penyakit lainnya bukan kutukan atau sebagainya, penyakit ini dicegah dan dapat di kontrol apabila ditangani sejak dini,” ujarnya.


Editor ; Muh Sain

WBP Lapas IIA Parepare Khidmat Mengikuti Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke - 75 Tahun 2023.

METRO ONLINE PAREPARE- Lapas Kelas IIA Parepare, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare dan Bapas I Makassar (Pos Bapas Parepare) menyelenggarakan upacara dalam rangka memperingati Hari Bela Negara Ke - 75 Tahun 2023 dan Kesiapan Nataru Tahun 2023/2024 dengan tema “Kobarkan Bela Negara Untuk Indonesia Maju”, Selasa, 19 Desember 2023. 

Dasar rujukan pelaksanaan upacara memperingati Hari Bela Negara Ke -75 Taun 2023  Undang-Undang Dasar Tahun 1945, Pasal 27 ayat (3) mengamanatkan bahwa, “Setiap Warga Negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara”, dan Surat PLT. Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum Dan HAM RI Nomor : SEK-UM.04.01-1201 Tanggal  18 Desember 2023, Perihal : Pedoman Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-75 dan Kesiapan Nataru Tahun 2023/2024 di Lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia  RI.

Bertindak sebagai Inspektur upacara pada Peringatan Hari Bela Negara Ke-75 dan Kesiapan Nataru Tahun 2023/2024 ini PLH Kepala Lapas IIA Parepare Kepala Seksi Keamanan Dan Tata Tertib Lapas IIA Parepare Sdr. Bahri, S.Sos, MH, sedangkan Perwira upacara Kepala Seksi Bimnadik Lapas IIA Parepare Sdr. Muchamad Zaenal Fanani S.Sos., MM selanjutnya Kepala Urusan Kepegawaian dan Keuangan Lapas IIA Parepare Nasri Sirappa, SE, M.Si, bertindak sebagai komandan upacara. Petugas pelaksana pembaca Ikrar Bela Negara Sdr. Tegar Fauzi  (Lapas Parepare). Sedangkan pembaca doa Sdr. Ali Rahmat M, dirigen Sdr (i) A. Ridha Faradiba H dan Pembawa Acara Sdr (i) Marwati seluruhnya petugas Lapas IIA Parepare. Ini adalah bentuk sinergitas dan kolaborasi antar Satuan Kerja dalam menyelenggarakan kegiatan upacara antar stekholder dan akademisi yang terjalin dengan sangat baik.

Adapun peserta upacara yang hadir adalah seluruh pejabat Struktural Eselon IV, V dan pejabat fungsional umum serta tertentu lainnya dari ketiga Satuan Kerja Lapas IIA Parepare, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare, BAPAS I Makassar (Pos Bapas Parepare) dan Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Parepare juga warga binaan pemasyarakatan Lapas IIA Parepare. 

Dalam Amanatnya Inspektur Upacara membacakan Amanat Presiden pada Peringatan Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023.  “Kobarkan Bela Negara untuk Indonesia Maju”. Rasa syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, pada tanggal 19 Desember 2023 ini, kita dapat memperingati Hari Bela Negara Ke-75. Hari Bela Negara ini merupakan momentum bagi kita untuk Bersatu dan berkontribusi positif demi Indonesia maju yang kita citacitakan. Tantangan ke depan semakin tidak terduga. Kita bukan hanya menghadapi ancaman fisik, tetapi juga ancaman yang tak kasat mata. Pandemi, konflik global, revolusi teknologi, hingga krisis iklim telah membawa dampak dan risiko ketahanan negara. 

Kita harus memiliki jiwa Bela Negara sebagai pilar utama yang menjadikan kita tangguh dan cerdas dalam menghadapi situasi yang tidak menentu. Semangat Bela Negara bukan hanya tanggung jawab aparat pertahanan, tetapi juga membutuhkan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat. Ini adalah tugas kita bersama dalam menjaga kesatuan dan persatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Bela Negara di Indonesia bukan hanya terkait pada aspek militer tetapi harus lebih luas lagi, merangkul semua lapisan masyarakat dalam kehidupan seharihari. 

Setiap tindakan, sekecil apapun, yang dilandasi cinta kepada bangsa dan negara, cinta kepada Pancasila dan NKRI adalah wujud konkrit Bela Negara. Pada Peringatan Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023 ini, saya mengajak masyarakat Indonesia untuk mengobarkan semangat Bela Negara dan meningkatkan rasa cinta tanah air. Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa memberikan perlindungan, petunjuk, dan bimbingan dalam upaya kita untuk meraih Indonesia Maju, Bersatu, Berdaulat, Mandiri, dan Sejahtera. Aamiin aamiin Ya Rabbal Alamin. Semangat Hari Bela Negara Ke-75 “Kobarkan Bela Negara untuk Indonesia Maju.”  

Kepala Lapas IIA Parepare Totok Budiyanto, Amd.IP, SH mengikuti upacara peringatan Hari Bela Negara Ke - 75 Tahun 2023 dan Kesiapan Nataru Tahun 2023/2024 di Kantor Wilayah Kementerian Hukum Dan HAM Sulawesi Selatan di Makassar. 

Kepala Lapas IIA Parepare menyampaikan rasa syukur dan bangga seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan mengikuti upacara dengan penuh khidmat. Kami mengajak seluruh warga binaan mendorong semangat kebangsaan dalam bela negara dalam rangka mempertahankan kehidupan berbangsa dan bernegara yang menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan walaupun berada didalam Lapas menjalani masa pidana dan masa tahanan. Inilah langkah maju dalam meningkatkan kualitas pelayanan bimbingan dan pembinaan kepada warga binaan pemasyarakatan.

Seluruh rangkaian pelaksanaan upacara berjalan dengan lancar aman dan Tertib serta tetap memperhatikan protokol kesehatan.     

Seluruh jajaran Lapas Parepare, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare dan BAPAS I Makassar (Pos Bapas Parepare) siap untuk mewujudkan Kementerian Hukum dan HAM yang Semakin Berkualitas Menuju Indonesia Maju berdasarkan Nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila.


Editor :Muh Sain 

Senin, Desember 18, 2023

Kepala Lapas Kelas IIA Parepare Hadiri Acara Refleksi Akhir Tahun Dan Rakor Pelaksanaan Anggaran 2024

METRO ONLINE Makassar-- Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Parepare Totok Budiyanto, Amd.IP, SH bersama dengan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dan Bendahara Pengeluaran  mengikuti Acara Pembukaan Refleksi Akhir Tahun dan Rapat Koordinasi Pelaksanaan Anggaran TA 2024 dilingkungan Kantor Wilayah kemenkumham Sulawesi Selatan yang dilaksanakan di Aula Mahoni Hotel Claro, Makassar, Senin, 18 Desember 2023.

Adapun dasar pelaksanaan Surat Kepala Kantor Wilayah kemenkumham Sulawesi Selatan Nomor : W.23-PR.02.02-299 tanggal 06 Desember 2023 terkait : Undangan Peserta Refleksi Akhir Tahun dan Rapat Koordinasi Pelaksanaan Anggaran Tahun Anggaran 2024. Kegiatan dilaksanakan selama 3 hari mulai tanggal 17 - 19 Desember 2023.

Sementara, PLH Kepala Lapas IIA Parepare Bahri, S.Sos, MH didampingi oleh Pejabat Struktral Eselon IVA, VA dan Pejabat fungsional umum serta tertentu lainnya mengikuti kegiatan pembukaan ini secara virtual di Ruang Sekretariat WBK Lapas IIA Parepare.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka percepatan pelaksanaan anggaran dan upaya peningkatan kinerja pada seluruh Satuan Kerja dilingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan sebanyak 34 Satuan Kerja.

Refleksi akhir tahun ini merupakan momentum penting untuk mengevaluasi Target Kinerja selama Tahun 2023 serta melihat capaian kinerjanya, apa yang belum dicapai, dan apa yang perlu diselesaikan di tahun yang akan datang. 

Dalam kegiatan Rapat Koordinasi Pelaksanaan Anggaran TA 2024 pada Satuan Kerja dilingkungan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Selatan serta membahas rencana Pelaksanaan Anggaran TA 2024. Rapat ini bertujuan untuk memastikan bahwa anggaran TA 2024 dapat digunakan secara efektif dan efisien untuk mencapai tujuan-tujuan yang telah ditetapkan.

Rapat Koordinasi Pelaksanaan Anggaran TA 2024 pada Satuan Kerja dilingkungan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Selatan dibuka langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Selatan Bapak Liberty Sitinjak. Kegiatan diawali dengan Menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars Kemenkumham RI. Kemudian dilanjutkan dengan Sambutan sekaligus menyampaikan paparan capaian prestasi selama 2022 - 2023, pengelolaan anggaran Tahun 2023 dan target kinerja 2023. 

Diantaranya berhasil meraih nilai Indikantor Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) pada 42 satuan kerja (satker) sebesar 98,50 % dan nilai SMART sebesar 83,73 % sebagaimana tercatat pada Online Monitoring Sistem Perbendaharaan Akuntansi Negara (OMSPAN) dan SMART per 18 Desember 2023. Pada Tahun 2023 terdapat 6 (enam)  Satuan Kerja memperoleh predikat Wilayah Bebas Dari Korupsi (WBK) melengkapi 7 (tujuh) satuan kerja yang sebelumnya memperoleh WBK dan WBBM, jadi dari 35 Satuan Kerja yang ada terdapat 12 Satker yang memperoleh WBK dan 1 Satker memperoleh WBBM.

Selanjutnya sebagai Kanwil Terbaik I Kinerja Anggaran Semester I Tahun 2023, Kanwil Terbaik II Pengamanan BMN Tahun 2023, Kanwil Terbaik I Dalam Kinerja Program KI Tahun 2023, memacu permohonan KI baru di MPP Terbanyak dalam MIC 2023, dan Satker Pelayanan Publik Berbasis HAM bersama 16 Unit Pelaksana Teknis (UPT) lainnya. Juga mendorong sebagian besar Kab/Kota Peduli HAM, Kanwil Terbaik III Penyusunan Evaluasi Kebijakan Tahun 2023, Kanwil Terbaik I Permohonan KI Wilayah Indonesia Tengah Tahun 2023, Kanwil Terbaik I Pelaksanaan Program One Village One Brand KI Tahun 2023, Kanwil Terbaik I Penyelenggara IPK-IKM Tahun 2023, IKPA Terbaik Semester I Tahun 2023 dan Peringkat III LPJ Bendahara Terbaik Semester I Tahun 2023.

"Keberhasilan atas pencapaian tersebut tidak terlepas dari implementasi kepemimpinan Kolektif Kolegial yang dijalankan oleh para pimpinan tinggi pratama untuk berkolaborasi dan bersinergi secara bersama-sama demi mewujudkan kanwil yang lebih baik ke depannya," ujar Liberti Sitinjak. 

Terakhir Kakanwil menyampaikan, Untuk meningkatkan kinerja Pada Tahun 2024, Liberti Sitinjak memaparkan langkah strategis yang telah disusun antara lain: Skala Prioritas yaitu menetapkan skala prioritas pelaksanaan kegiatan dan anggaran. Ada juga kegiatan terencana yaitu pelaksanaan kegiatan sesuai dengan Rencana Penarikan Dana Tahun 2024 yang disusun pada awal tahun, selanjutnya Monitoring dan Evaluasi yaitu pelaksanaan kegiatan monitoring dan evaluasi secara melekat dan berkala kepada UPT maupun Bagian/Bidang, dan Akuntabilitas Keuangan yaitu pemantauan akuntabilitas pengelolaan keuangan dan anggaran seluruh UPT dan DIPA Kanwil oleh Tim Akuntabilitas.

Kegiatan dilanjutkan dengan penguatan Akuntabilitas oleh Ketua Perwakilan Ombudsman Wilayah Sulawesi Selatan dan Perwakilan BPK RI Wilayah Sulawesi Selatan.

Editor : Muh Sain 

Selain Layanan Kunjungan Tatap Muka WBP, Rutan Sinjai Juga Membuka Layanan Panggilan Video Call Gratis

METRO ONLINE Sinjai - Rutan Sinjai terus berupaya untuk memenuhi hak Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Salah satu haknya yaitu hak mendapatkan informasi atau menyambung silaturahmi dengan keluarga, Senin (18/12).

Dalam rangka pemenuhan tersebut, selain membuka layanan kunjungan tatap muka WBP, Rutan Kelas IIB Sinjai juga membuka layanan Panggilan Video atau Video Call Gratis bagi WBP.

Layanan video call ini bertujuan agar para WBP tetap bisa berkomunikasi dengan keluarga atau kerabat yang tidak bisa berkunjung dikarenakan jarak yang sangat jauh ataupun belum memenuhi syarat layanan kunjungan tatap muka.

Kepala Rutan Sinjai, Cahyo Sunarko menjelaskan dengan layanan telepon tersebut, keinginan WBP untuk sekadar melihat keluarganya telah terjawab. “Semoga keinginan WBP untuk sekadar melihat keluarganya telah terjawab dan merasa senang walaupun hanya lewat layanan video call, ” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Agussalim, menegaskan layanan tersebut dibuka kepada WBP sepanjang hari kerja dari hari Senin hingga Sabtu. Pelaksanaannya juga telah dijadwalkan dan dipantau langsung oleh petugas jaga.

“Kami berikan pelayanan terbaik kepada WBP tanpa biaya apapun alias gratis untuk mengobati rasa rindu mereka kepada keluarga,” tegas Agussalim.

Salah satu WBP berinisial ZF mengungkapkan dengan adanya layanan video call gratis seperti ini, ia sangat bersyukur dan terbantu. “Walaupun kami jarang mendapatkan kunjungan karena terkendala jarak yang cukup jauh, kami tetap bisa berbagi kabar dengan keluarga serta menyampaikan kebutuhan dan keadaan kami selama menjalani masa hukuman di Rutan Sinjai,” tutupnya.


Editor : Muh Sain 

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved