-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Sabtu, Februari 17, 2024

Wujud Perhatian kepada Anggota yang Sakit Kalapas beserta staf dan Anggota Dharma Wanita Kunjungi Anggota Dharma Wanita yang sakit

METRO ONLINE Tolitoli - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tolitoli yang merupakan unit pelaksana teknis di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah melalui Kalapas, Muhammad Ishak menjenguk salah seorang istri anggota Petugas Lapas Tolitoli yang sedang sakit diRSUD Mokopido Tolitoli, Sabtu (17/02/24).

Disela-sela kesibukan, guna mempererat tali persaudaraan dan wujud perhatian serta kepedulian kepada Istri Anggota yang sedang sakit, Kalapas mengajak Staff dan perwakilan Anggota DWP Lapas Kelas IIB Tolitoli untuk berkunjung ke Rumas Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Tolitoli. Kegiatan ini guna membesuk Istri dari Pak Meikel, yang sedang rawat inap dikarenakan kurang enak badan (sakit).

Sesampainya disana, Kalapas memberikan penguatan kepada keluarga semoga Ibu Meikel segera diberikan kesehatan dan dapat melakukan aktivitas seperti sedia kala.

“Semoga lekas sehat dan cepat berkumpul bersama kami seperti biasanya,” ujar Sonya selaku Wakil Ketua DWP Lapas Tolitoli.


Editor : Muh Sain 

Sambut Hari Jadi Kota Parepare Ke 64, Kalapas Parepare Komitmen Dukung Pembangunan

METRO ONLINE PAREPARE- Lembaga Pemsyarakatan Kelas IIA Parepare pada Kanwil Kemenkumham Sulawesi Selatan telah sukses menyelenggarakan pesta demokrasi Pemilihan Umum (Pemilu) pada tanggal 14 Februari 2024 lalu, sekarang Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Parepare, Totok Budiyanto, menyampaikan komitmennya untuk berkontribusi dalam pembangunan Kota Parepare. Hal ini diutarakan dalam rangka menyambut hari jadi Kota Parepare yang Ke-64 Tahun 2024.

“Kami atas nama pimpinan Lapas Kelas IIA Parepare beserta seluruh jajaran menyampaikan Dirgahayu Kota Parepare Ke-64 Tahun 2024,” ujar Totok Budiyanto, Sabtu, 17 Februari 2024
Totok Budiyanto, yang juga mantan Kabid Pembinaan, Bimbingan, dan TI pada Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tenggara, mengatakan bahwa Kota Parepare adalah salah satu daerah yang memiliki potensi ekonomi yang menjanjikan di Sulawesi Selatan. Oleh karena itu, ia berkomitmen untuk senantiasa berkontribusi dalam pembangunan kota ini. Kami beserta jajaran terus kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas meningkatkan kualitas program-program pembinaan dan kemandirian kepada warga binaan guna menghasilkan hasil karya produk-produk unggulan untuk dapat dipasarkan kepada masyarakat diluar.  

“Parepare memiliki potensi perekonomian yang menjanjikan. Sebagai bagian dari masyarakat Parepare, kami di Lapas Kelas IIA Parepare berkomitmen untuk berkontribusi dalam pembangunan kota cinta ini,” terangnya.

Totok Budiyanto menambahkan bahwa Parepare memiliki potensi untuk menjadi kota tujuan investasi. Oleh karena itu, ia berharap bahwa semua elemen dapat bekerja sama untuk mewujudkan potensi ini.

“Parepare memiliki potensi untuk menjadi kota tujuan investasi. Kami berharap semua pihak dapat bekerja sama untuk mewujudkan potensi ini,” ujarnya.

Totok Budiyanto juga menekankan pentingnya pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan. Ia berharap bahwa pembangunan Kota Parepare dapat memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat, termasuk para warga binaan di Lapas Kelas IIA Parepare.

“Kami berharap pembangunan Kota Parepare dapat memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat, termasuk para warga binaan kami. Kami siap berkontribusi dan mendukung upaya ini,” tegasnya.

Totok Budiyanto juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Pemerintah Daerah Kota Parepare beserta unsur SKPD, dan rekan-rekan Forkompinda atas perhatian, kepedulian, bantuan, dukungan dan kerjasamanya selama ini. 

Terakhir Kepala Lapas IIA Parepare Totok Budiyanto mengucapkan Selamat HUT Kota Parepare Ke-64 Tahun 2024 Menuju Kota Tujuan Investasi.


Editor : Muh Sain 

Polres Toraja Utara Gelar Bakti Kesehatan Untuk Para Petugas Pemilu 2024

METRO ONLINE TORUT -- Dalam rangka mendukung kelancaran dan kesuksesan penyelenggaraan Pemilu 2024 Polres Toraja Utara melaksanakan bakti kesehatan untuk para petugas Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di 2 lokasi, Jumat (16/02/2024).

Pelaksanaan Bakti Kesehatan yang digelar dikunjungi dan dipantau langsung Kapolres Toraja Utara AKBP Zulanda, S.IK.,M.Si didampingi beberapa Pejabat Utama Polres Toraja Utara.

Melibatkan Sidokkes Polres Toraja Utara berkolaborasi dengan Tim Dinas Kesehatan, 2 lokasi kegiatan bakti kesehatan yang dikunjungi yaitu di Posko Kesehatan Halaman Kantor BPBD Kabupaten Toraja Utara dan Rumah Sakit Elim Rantepao.

Saat dikonfirmasi, Kapolres Toraja Utara AKBP Zulanda, S.IK., M.Si mengungkapkan bahwa Bakti Kesehatan digelar guna untuk memberikan semangat dan dukungan kepada para Petugas Pemilu yang kelelahan pasca pencoblosan dan penghitungan suara. Selain itu, juga sebagai langkah antisipasi.

Dijelaskannya, sebelumnya salah satu PJU Polres Toraja Utara Kasat Lantas IPTU Marsuki, S.Pd yang bertugas sebagai Perwira Pengedali di salah satu Sekretariat PPK mengalami kelelahan saat bertugas hingga harus dilakukan perawatan opaname di Rumah Sakit Elim Rantepao.

Mengetahui hal tersebut, Kami kemudian langsung mengunjungi salah satu PJU Polres Toraja Utara tersebut yang sedang mandapatkan perawatan medis sebagai bentuk kepedulian Kami.

Dirinya memberikan doa terbaik untuk Kasat Lantas untuk cepat pulih dan bisa berkumpul bersama keluarga dan melaksanakan tugas kedinasan kembali, Kata Kapolres.

Pada sisi lain, selain melakukan pemeriksaan kesehatan Dinas Kesehatan di Posko Kesehatan tempat digelarnya bakti kesehatan, juga dilakukan pemberian seplemen vitamin kepada petugas Pemilu 2024 yang telah dan masih bertugas di lapangan.

“Kita juga memberikan berupa bantuan suplemen, baik berupa susu dan minuman vitamin. Kita bagikan secara percuma atau gratis,” lanjut dia.

Tidak sedikit dari mereka yang diperiksa kesehatannya mengeluh, seperti sakit kepala karena kurang tidur saat proses rekapitulasi surat suara di TPS.

Intinya Kapolres menerangkan bahwa, pelayanan kesehatan ini bertujuan untuk mengecek kondisi kesehatan dan memberikan vitamin kepada petugas Pemilu 2024 yang bertugas di lapangan pasca pencoblosan dan penghitungan suara.


Editor : Muh Sain 

Kalapas Bulukumba dan Jajarannya Ikuti Donor Darah HUT Koperasi Berkat ke-56

METRO ONLINE Bulukumba -- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-56, Koperasi Simpan Pinjam Berkat menggelar aksi donor darah di Tribun Lapangan Pemuda Bulukumba, Jumat (16/2/2024). Kegiatan ini diikuti dengan antusias oleh Kalapas Bulukumba, Mut Zaini, beserta jajarannya.

Kegiatan donor darah ini merupakan bentuk kepedulian sosial dan solidaritas Koperasi Berkat terhadap masyarakat yang membutuhkan darah. Selain itu, kegiatan ini juga bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan para pendonor.

"Donor darah ini merupakan kegiatan yang sangat mulia dan bermanfaat bagi orang lain. Kami dari Lapas Bulukumba sangat mendukung kegiatan ini dan mengajak para pegawai untuk berpartisipasi," ujar Kalapas Bulukumba, Mut Zaini.

Sebanyak 8 orang dari Lapas Bulukumba termasuk Kalapas Bulukumba mendaftarkan diri sebagai pendonor. Setelah melalui proses skrining, semuanya dinyatakan memenuhi syarat untuk mendonorkan darahnya.

Ketua KSP Berkat, Dr. Ir. H. Andi Makkasau, ST,.MM., menyampaikan rasa terima kasih kepada Lapas Bulukumba atas partisipasinya dalam kegiatan donor darah ini.

"Kami sangat berterimakasih kepada Lapas Bulukumba atas dukungannya dalam kegiatan donor darah ini. Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan," ujar H. Andi Makkasau.

Kegiatan donor darah ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan HUT Koperasi Berkat ke-56. Rencananya KSP Berkat juga akan melaksanakan Jalan santai hari Minggu, 18 Februari 2024 mendatang.


Editor : Muh Sain 

Jumat, Februari 16, 2024

Terbuka Hingga 20 Februari 2024, Kanwil Kemenkumham Sulteng Ajak Kades/Lurah Se-Sulteng Daftar Paralegal Justice Award

METRO ONLINE PALU_Pendaftaran Anugerah Paralegal Justice Award (PJA) tahun 2024 terbuka hingga tanggal 20 Februari 2024, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) mengajak seluruh Kepala Desa (Kades) dan Lurah se-Sulteng untuk mendaftarkan diri  melalui laman pja.bphn.go.id, Jum’at, (16/2/2024).

Ajakan tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Sulteng, Hermansyah Siregar, ia menerangkan, bahwa anugerah PJA merupakan salah satu bentuk apresiasi yang ditujukan kepada para Kades dan Lurah yang memiliki peran besar sebagai juru damai atas segala persoalan keamanan dan ketertiban di tengah-tengah masyarakat.

“Tahun kemarin ada beberapa Kades maupun Lurah di Sulteng yang masuk dalam nominasi, dan tahun ini kita sangat berharap agar mereka dapat meraih anugerah tersebut. PJA ini merupakan salah satu apresiasi bagi mereka semua yang sukses menjadi juru damai dari setiap persoalan hukum yang terjadi di masyarakat,” kata Hermansyah.

Diketahui, PJA sendiri merupakan bagian dari implementasi access to justice sebagaimana yang diamanatkan dalam Pasal 27 ayat (1) UUD NRI 1945, yang juga merupakan bagian dari program bantuan hukum yang tertuang dalam rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) tahun 2020-2024.

Selain itu, hal tersebut juga menjadi bagian dalam Nawacita Presiden butir Ke-4 serta menjadi bukti konkret dari akses terhadap keadilan yang tertuang didalam SDG’s Goals 16.3 yang berdasarkan hukum di tingkat nasional dan internasional serta menjamin akses yang sama terhadap keadilan bagi semua.

“Ini adalah untuk kepentingan masyarakat, juga menjadi program nasional yang mesti kita sukseskan bersama-sama,” tambahnya.

Selain Anugerah PJA, untuk Tahun 2024, Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN) Kemenkumham RI menetapkan kategori anugerah lainnya, seperti:

1. Non Litigation Peacemaker = Anugerah yang diberikan kepada Kades/Lurah karena perannya yang berprestasi dan berintegritas menyelesaikan sengketa di wilayahnya;

2. Anubhawa Sasana Jagaddhita = Anugerah yang diberikan kepada desa/kelurahan yang telah berhasil menciptakan dan menumbuhkan lapangan kerja, investasi, dan pariwisata ;

3. Paralegal Justice Award: anugerah bagi kepala desa/lurah yang mendapatkan anugerah Non Litigation Peacemaker dan Anubhawa Sasana Jagaddhita pada waktu yang bersamaan.


Adapun Persyaratannya adalah: 

1. Syarat Administratif

Surat Keputusan Pengangkatan sebagai Kepala Desa/Lurah

KTP

Daftar Riwayat Hidup

Pas foto 4x6 latar belakang merah menggunakan PDH putih lengkap dengan atribut

Surat Perintah/Surat Tugas untuk mengikuti PJA 2024 yang dikeluarkan oleh camat

Sertifikat paralegal (jika ada)

Kelengkapan portofolio

2. Syarat Non Litigation Peacemaker

Uraian singkat penyelesaian sengketa (A4, arial 12, spasi 1,5, Bukti acara mediasi, Format PDF, maximal 3 hal)

Foto/Video Dokumentasi mediasi

Pranata link pemberitaan mediasi pada media massa

Inovasi lainnya

Surat Keputusan penerima penghargaan tahun 2023 (jika ada)

3. Syarat Anubhawa Sasana Jagaddhita

SK desa/kelurahan binaan atau SK desa/kelurahan sadar hukum

Media informasi terkait pertumbuhan penciptaan lapangan kerja (media massa, papan informasi, media social)

Surat pernyataan tidak pernah terlibat kejahatan luar biasa (narkoba, terorisme, korupsi dll)

Peraturan desa yang berkaitan dengan pertumbuhan lap. Kerja, pariwisata dan investasi

Foto/video dokumentasi hasil kerja pertumbuhan prestasi desa dalam lapangan pekerjaan, investasi dan pariwisata

Dokumentasi dan pelaporan penyuluhan hukum

Sertifikat piagam atau inovasi lain dalam peningkatan investasi, pariwisata dan lap kerja.


Sementara, indikator penilaian pada seleksi Tingkat Kabupaten/Kota adalah:

1. Dampak konflik yang diselesaikan dengan gradasi nilai berdasarkan jangkauan konflik

2. Keterlibatan pihak aparatur penegak hukum, babinsa, dan tokoh Masyarakat

3. Keluasan pihak yang berkonflik

4. Kebijakan sarana dan prasarana dalam konflik.


Setelah para peserta lolos passing grade pada Tingkat kabupaten/kota, maka akan dilanjutkan dengan penilaian pada seleksi daerah tingkat provinsi dengan metode wawancara, adapun yang menjadi indikator penilaiannya adalah:

1. Pengalaman dalam menyelesaikan sengketa, 

2. kebijakan yang solutif, inklusif, akomodatif dan partisipatif

3. startegi pencegahan konflik

4. inovasi dalam penyelesaian sengketa


Bagi para peserta yang lolos tingkat provinsi, maka selanjutnya akan dikirim untuk menjadi perwakilan Provinsi Sulawesi Tengah pada seleksi Tingkat nasional oleh panitia seleksi pusat dengan memperhatikan indikator sebagai berikut:

1. Kemampuan memahami kondisi wilayah dan kelompok kepentingan Masyarakat

2. Kemampuan melakukan penguatan Masyarakat dalam memperjuangkan HAM, dan hak lain yang dilindungi oleh hukum

3. Kemampuan memahami hukum dasar

4. Kemampuan menyelesaikan permasalahan atau konflik di Masyarakat.

Setelah melalui proses seleksi dari Tingkat kabupaten hingga Tingkat nasional, maka akan diumumkan 300 peserta terbaik yang akan diberikan kesempatan untuk menjalani Paralegal academy di BPSDM Hukum dan HAM RI. Para peserta akan mendapat materi dari para pakar,hakim di mahkamah agung dan akademisi yang nantinya diharapkan dapat diaplikasikan pada lingkup kerjanya.

Puncak penyelenggaraan Paralegal Justice Award 2024 ditandai dengan penganugerahan kepada para penerima penghargaan oleh Menteri Hukum dan HAM dengan kategori penghargaan sebagai berikut:

1. Top 10 Paralegal Justice Award yang diberikan kepada 10 Peserta terbaik

2. 75 anugerah Paralegal Justice Award kepada penerima Non litigation peacemaker dan anubhawa sasana jagaddhita

3. Penghargaan Non litigation Peacemaker

4. Penghargaan Anubhawa Sasana Jagaddhita

5. Top 10 Favorit Publlik.


Selain penghargaan tersebut, para peserta juga berhak untuk menadapatkan:

PIN non litigation peacemaker

Piala Paralegal justice award

Medali Anubhawa Sasana Jagadhita

Jubah Toga

Gelar NL.P dibelakang nama peserta

“Silakan mendaftarkan diri, melalui laman resmi pja.bphn.go.id hingga tanggal 20 Februari 2024, ini gratis tidak dipungut biaya,” ajak Kakanwil Hermansya.


Editor : Muh Sain 

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved