-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Jumat, Maret 15, 2024

Kerukunan Istri Karyawan Semen Tonasa(KIKST)Adakan Kegiatan Sosial Ke Panti yang Ada di Pangkep

METRO ONLINE,PANGKEP-Bagi kaum muslimin, bulan Ramadan dijadikan sebagai ajang mendulang pahala dengan melakukan perbuatan baik dan amal saleh. Berbagi dengan kaum duafa dan anak-anak yatim, akan membuat ibadah puasa lebih bermakna dan tentu saja akan mendapatkan pahala yang berlimpah dari Allah SWT.

Menyikapi hal itu, Kerukunan Istri Karyawan Semen Tonasa (KIKST) yang didukung penuh manajemen Semen Tonasa, Serikat Karyawan Semen Tonasa (SKST), dan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Semen Tonasa, mengadakan kegiatan sosial di Panti Asuhan Yayasan Fisabilillah Pangkep, Panti Asuhan Hj. A. Hudaya Mawaddah Warahmah Aisyiyah Labbakkang, Panti Asuhan dan Rumah Tahfidz Firman Allah, serta Pesantren dan Rumah Tahfidz Al Izza Salebbo, dengan total santunan kurang lebih 40 juta, Kamis (14/3/24).

Penyerahan santunan dilakukan secara simbolis oleh Penasihat Kerukunan Istri Karyawan Semen Tonasa, Darmawati Anis, Octiana Rosmala Dewi Alfin, yang didampingi oleh Ketua KIKST, Nikka Primiastri Yosi, serta Ketua SKST, Muh. Musafir, kepada perwakilan masing-masing Panti Asuhan dan Tahfidz Qur'an.

Penasihat KIKST, Darmawati Anis, mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan sesama, serta meningkatkan rasa kasih sayang kepada para anak yatim serta para tahfidz Qur'an. "Kegiatan yang merupakan agenda rutin KIKST tiap bulan Ramadan ini diharapkan dapat menciptakan rasa kebersamaan, rasa kasih sayang, serta kepedulian kepada anak-anak yatim di Panti Asuhan serta para tahfidz yang berada di Kabupaten Pangkep ini. Harapannya tentu saja, bantuan ini dapat memperkuat tali silaturahmi antara kami di KIKST dengan anak-anak serta saudara-saudari kami di Panti Asuhan dan Rumah Tahfizh ini."

Senada dengan itu, Octiana Rosmala Dewi Alfin, menambahkan bahwa pemberian santunan bagi anak-anak yatim piatu di momentum bulan suci Ramadan ini dapat menjadikan para pengurus dan anggota dari KIKST serta seluruh unsur yang terlibat untuk dapat semakin mendekatkan diri kepada Allah. "Kita ingin merasakan bagaimana bisa berbagi dengan anak-anak yatim piatu serta para tahfizh di bulan suci Ramadan 1445 Hijriyah tahun ini. Kita ingin berbagi kebahagiaan dan berbagi rezeki dengan mereka. Semoga apa yang kami lakukan dalam wadah KIKST bisa bermanfaat bagi mereka” imbuhnya.(thiar)

Kalapas Kelas IIB Tolitoli Hadiri Penutupan Pekan Tilawatil Qur'an (PTQ) Ke 54 di LPP RRI Tolitoli

METRO ONLINE Tolitoli,-- Bertempat di Auditorium LPP RRI Tolitoli, Kalapas Kelas IIB Tolitoli Muhammad Ishak menghadiri undangan Penutupan Pekan Tilawatil Qur'an (PTQ) Ke 54 di LPP RRI Tolitoli.Jumat 15/03/24.

Acara yang berlangsung dengan diawali Pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh juara 1 MTQ kategori Tuna Netra. Sebanyak 4 kategori juara telah dibacakan dan diserahkan oleh para Tamu undangan termasuk Kalapas Kelas IIB Tolitoli. 

Kepala Stasiun LPP RRI Tolitoli mengatakan dalam sambutannya bahwa Pekan Tilawatil Qur'an ini merupakan agenda rutin setiap Ramadhan.

Kegiatan ini merupakan upaya untuk menggali potensi pada masyarakat Tolitoli dan menyebarkan syiar Islam diwilayah Kabupaten Tolitoli. Untuk perlu adanya kerjasama dari berbagai pihak salah satunya Lapas Kelas IIB Tolitoli.


Editor : Muh Sain 

WBP Lapas Kelas IIB Tolitoli Mengikuti Sholat Tarwih Secara Berjamaah di Malam ke-4 Bulan Ramadhan

METRO ONLINE Tolitoli- Malam keempat memasuki Bulan Suci Ramadhan Tahun 1445 H /2024 M, Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tolitoli yang beragama Islam mengikuti sholat Tarawih secara berjamaah, pada Kamis malam (15/03/24).

Wargabinaan yang melaksanakan Sholat Tarawih pada malam keempat ini bertempat di Masjid Darrul Hisab Lapas Tolitoli bersama dengan Petugas Lapas. Kegiatan tersebut juga diikuti oleh Kepala Lapas (Kalapas) Tolitoli, Muhammad Ishak beserta para pejabat struktural.

Kegiatan diawali dengan melaksanakan Sholat Isya secara berjamaah dan dilanjutkan dengan Sholat Tarawih. Selama satu bulan mendatang, umat muslim akan menjalankan ibadah puasa, tak terkecuali bagi Wargabinaan di Lapas Tolitoli.

Bersamaan dengan puasa tersebut, nantinya setiap malam Ramadhan akan diisi dengan sholat Tarawih berjamaah. Secara bersama-sama WBP Lapas Tolitoli melaksanakan sholat Tarawih dengan tetap dalam pengawasan oleh petugas pengamanan Lapas Tolitoli yang diperbantukan juga oleh petugas piket Staf Tarawih.

Hal ini merupakan salah satu bentuk pelayanan yang diberikan oleh Lapas Tolitoli kepada WBP untuk melaksanakan ibadah selama bulan Ramadhan.

Kalapas Tolitoli ,Muhammad Ishak Menyampaikan pesannya kepada WBP selama dijalankannya kegiatan Sholat Terawih ini ”Saya berharap WBP dapat mengikuti Sholat Terawih dan Tadarus Al-Qur’an yang juga termasuk dalam Pembinaan Kerohanian di Lapas Tolitoli ini dengan sebaik-baiknya, dan tetap menjaga Keamanan serta ketertiban bersama,” Ucap Ishak.

Selesai Sholat Tarawih berjamaah, para WBP melanjutkan kegiatan pembinaan kerohanian dengan melaksanakan Tadarus Al-Qur’an dengan tetap dalam pengawasan petugas Lapas Tolitoli, setelahnya kemudian kembali ke kamar masing–masing.

Kegiatan ini berjalan dengan aman dan lancar, serta wargabinaan mengikutinya dengan penuh khidmat.


Editor : Muh Sain 

Bertempat di PT Semen Tonasa Penutupan Pelaksanaan K3 Nasional 2024

METRO ONLINE,PANGKEP-Menutup pelaksanaan Bulan K3 Nasional di PT Semen Tonasa tahun 2024, perseroan menyelenggarakan upacara yang dihadiri oleh ratusan peserta yang terdiri dari karyawan dan karyawati PT Semen Semen Tonasa, karyawan dan karyawati perusahaan afiliasi, karyawan dan karyawati pihak ketiga, serta perwakilan perusahaan vendor Semen Tonasa, bertempat di halaman Kantor Staf Area Pabrik Semen Tonasa, Jumat (8/3/24). 

Direktur Operasi PT Semen Tonasa, Mochamad Alfin Zaini, yang bertindak selaku pembina upacara dalam amanatnya mengatakan bahwa Bulan K3 Nasional tahun 2024 yang mengusung tema Budayakan K3, Sehat dan Selamat dalam Bekerja, Terjaga Keberlangsungan Usaha, diharapkan menjadi acuan seluruh insan perusahaan dalam bekerja, dengan senantiasa mengutamakan aspek K3 serta selalu berupaya menumbuhkan budaya K3 dalam diri setiap pekerja. "Harapannya agar seluruh pekerja dapat terjaga keselamatan dan kesehatannya dalam bekerja. Karena salah satu kunci penting pembangunan ekosistem perusahaan yang unggul adalah dengan membangun budaya K3 tersebut." ungkap Alfin Zaini.

"Pencapaian indikator K3 selama tahun 2023 wajib menjadi pembelajaran bagi kita semua untuk melakukan perbaikan dalam pengelolaan K3. Beberapa program kerja di bidang K3 telah disiapkan antara lain: penyusunan regulasi dan peraturan-peraturan K3 yang lebih baik dan lebih ketat penting untuk dilakukan guna meningkatkan kesadaran dan pemahaman kita semua dalam menerapkan K3, penyusunan dan pembaruan pedoman, standar, instruksi kerja berbasis identifikasi bahaya yang lebih detail, serta penetapan pekerjaan yang termasuk dalam pekerjaan berisiko tinggi." imbuhnya.

"Hal ini juga akan menjadi fokus kita dalam menyiapkan diri sebelum bekerja di area berisiko tinggi seperti bekerja di ketinggian, bekerja di ruang terbatas, bekerja dengan listrik tegangan tinggi dan sebagainya. Pengembangan kompetisi setiap pekerja khususnya di bidang K3 dengan melakukan pelatihan-pelatihan K3 secara rutin disetiap unit kerja harus selalu diterapkan." tambahnya.

Selain upacara, pada kegiatan ini juga dirangkaikan dengan pemberian hadiah kepada para pemenang lomba-lomba K3 yang dilaksanakan oleh panitia dalam lingkup perusahaan PT Semen Tonasa.(thiar)

Rabu, Maret 13, 2024

Selepas Tarawih Warga Binaan Rutan Pangkajene Khatamkan Al-Qur'an 30 Juz

METRO ONLINE Pangkep - Warga binaan Rutan Pangkajene begitu antusias melaksanakan ibadah pada bulan Ramadhan 1445 H. Salah satunya melaksanakan tadarus Al-Qur'an setiap selepas sholat tarawih di Masjid Baitut Taubah Rutan Kelas IIB Pangkajene.

Pelaksanaan salah satu kegiatan pembinaan kerohanian di Rutan Kelas IIB Pangkajene tersebut, diawasi secara langsung oleh Kepala Kesatuan Pengamanan, Komandan Jaga, dan staf, Rabu (13/3). Program rutin tahunan di Rutan Kelas IIB Pangkajene ini, dilaksanakan sepanjang bulan Ramadhan. Sebanyak 30 warga binaan secara bersama-sama membaca Al-Qur'an, yang mana masing-masing warga binaan tersebut membaca 1 Juz, sehingga pada setiap malamnya khatam Al-Qur'an 30 Juz. 

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan warga binaan di bulan yang penuh berkah, bulan Ramadhan.

Kepala Kesatuan Pengamanan, Muh. Arman, menyampaikan harapannya kepada warga binaan terkait pelaksanaan ibadah pada bulan Ramadhan.

"Kami berharap, teman-teman warga binaan dapat memanfaatkan waktu sebaik mungkin dalam beribadah pada bulan yang penuh berkah ini.", ucap Arman.


Editor : Muh Sain 

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved