-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Jumat, Mei 10, 2024

Komitmen Terus Belajar dan Berproses, Lapas Kelas IIB Tolitoli Studi Tiru ke Lapas Kelas IIB Polewali

METRO ONLINE Tolitoli -- Komitmen Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tolitoli dalam Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) terus dilakukan. Salah satu upaya yang dilakukan oleh Lapas Tolitoli dengan mengadakan studi tiru ke Lapas Kelas IIB Polewali, Jumat(10/05).

Kepala Lapas Kelas IIB Tolitoli, Muhammad Ishak, bersama Tim Kerja Zona Integritas bertolak menuju Lapas Polewali untuk mengadakan studi tiru. Kedatangan Kepala Lapas Tolitoli beserta Tim Pokjanya disambut hangat oleh Kepala Lapas Polewali, Mochammad Syaefiedin beserta jajaran.

Kalapas dan Tim Pokja Lapas Tolitoli langsung diarahkan menuju Aula Lapas Polewali untuk mendengarkan paparan beberapa bentuk usaha meraih predikat WBK. 

‌"Kunci utama dalam Pembangunan ZI menuju WBK / WBBM itu adalah layanan kepada publik serta Komitmen seluruh Jajaran untuk bersama sama memperjuangkan menuju ZI WBK/WBBM" Ujar Mochammad Syaefoedin. 

"Kedatangan kami dari Tolitoli merupakan bentuk usaha dan komitmen kami untuk terus belajar dari Lapas Polewali yang telah terlebih dahulu mendapat predikat WBK" Tambah Muhammad Ishak

Setelah itu Tim ZI WBK/WBBM Lapas Tolitoli mendengarkan seluruh paparan materi berkaitan dengan seluruh layanan dan tips yang digunakan Lapas Polewali dalam mendapatkan predikat WBK. 

Pada dasarnya seluruh layanan yang ada di Lapas Polewali hampir sama dengan yang ada di Lapas Tolitoli.

Untuk itu yang perlu ditingkatkan adalah komitmen seluruh jajaran untuk terus belajar dan berproses untuk meraih predikat WBK. Selain itu juga komitmen untuk memenuhi Data Dukung  LKE pada aplikasi Erb - Kemenkumham karena itu adalah indikator penting pencapaian Predikat WBK.

Kemudian setelah itu rombongan Tim ZI WBK/WBBM Lapas Tolitoli bertolak menuju Pare-pare untuk melanjutkan kegiatan Studi Tiru di Lapas Kelas IIA Pare-Pare.


Editor: Muh Sain 

Kamis, Mei 09, 2024

Kasat Reskrim Polres Pangkep Bongkar dan Bakar Tempat Judi Sabung Ayam

METRO ONLINE,PANGKEP-Petugas Unit Opsnal Satreskrim Polres Pangkep Polda Sulsel, bersama Unit Reskrim Polsek Ma'rang, pada Kamis (9/5/2024) sore sekira pukul 16.30 WITA, mendatangi lokasi yang ditenggarai menjadi tempat aksi judi sabung ayam, di Kampung Gellenge, Kelurahan Ma'rang, Kecamatan Ma'rang, Kabupaten Pangkep. 

Kapolres Pangkep AKBP Ari Kartika Bhakti, S.I.K., M.K.P., melalui Kasat Reskrim Polres Pangkep IPTU Prawira Wardany, S.Tr.k, S.I.K., mengatakan sebelumnya, pihaknya menerima laporan dari masyarakat terkait adanya lokasi yang menjadi tempat judi sabung ayam. 

Kemudian, informasi tersebut ditindaklanjuti dengan mendatangi lokasi. Saat mendatangi lokasi atau TKP sabung ayam, sudah tidak ada kegiatan sabung ayam dan menurut keterangan warga di sekitar lokasi kegiatan tersebut sering berpindah-pindah lokasi. 

"Sebagai peringatan agar lokasi itu tidak dijadikan tempat judi sabung ayam, tempat tersebut kemudian dimusnahkan dengan cara dibongkar dan dibakar," jelas Kasat Reskrim 

Penertiban ini sebagai bentuk komitmen Polres Pangkep memastikan pengawasan dan keamanan di wilayah hukum Polres Pangkep. Terutama dalam hal memberantas perjudian dalam bentuk apa pun. 

"Kami menghimbau masyarakat agar melaporkan jika menemui tempat-tempat judi sabung ayam," pungkasnya.(thiar)

Polres Luwu Lanjutkan Proses Evakuasi Warga Korban Bencana Tanah Longsor Di Kecamatan Latimojong

METRO ONLINE Luwu - Hari kelima pasca bencana banjir dan tanah longsor yang menimpa kabupaten Luwu, Polres Luwu kembali melakukan proses evakuasi warga korban bencana yang terisolir di kecamatan Latimojong, Rabu (8/5/2024)

Evakuasi dilakukan pada 4 lokasi yaitu Desa Tibbusan, Desa Buntusarek, Desa Pangi dan Desa Pajang. Sebanyak 20 warga dari kecamatan Latimojong tersebut berhasil dievakuasi menggunakan Heli AW 169 milik Baharkam Polri.

Diketahui dalam proses evakuasi tersebut, Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si. turut dalam 2 kali sorti penerbangan untuk memastikan warga yang rentan dapat dievakuasi terlebih dahulu.

“Selama akses jalan belum terhubung, TNI Polri akan terus berupaya membantu evakuasi warga melalui jalur udara dengan prioritas warga yang mengalami luka parah dan kelompok rentan”. Ucap Kapolres Luwu.

Arisandi menambahkan, untuk mendekatkan pelayanan terutama terhadap warga yang masih berada di Kecamatan Latimojong, juga telah didirikan pos yang diisi oleh tim gabungan TNI-Polri, tim kesehatan, Basarnas dan Tagana.

Evakuasi pada beberapa desa hari ini juga dengan membawa barang bantuan logistik yang meliputi obat-obatan, makanan, pakaian, selimut dan bahan pokok lainnya untuk di drop di posko dan desa setempat yang selanjutnya untuk didistribusikan kepada warga masyarakat terdekat.


Editor : Muh Sain 

Rabu, Mei 08, 2024

Kontrol Blok Hunian Deteksi Dini Gangguan Kamtib Di Lapas Tolitoli

METRO ONLINE Tolitoli - Ka. KPLP bersama Kasi Adm. dan Kamtib didampingi Regu Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tolitoli Kanwil Sulteng laksanakan kontrol blok hunian guna deteksi dini gangguan keamanan dan ketertiban (KAMTIB) di Lapas Tolitoli pada Rabu pagi (8/5/24).

Kontrol dan monitoring terhadap situasi di dalam Lapas terkhusus di dalam blok hunian warga binaan sangat penting untuk dilakukan. Hal ini untuk memastikan bahwa situasi aman dan tertib. Ini juga dilakukan untuk mengetahui apa saja aktivitas yang dilakukan oleh Warga Binaan di dalam blok maupun kamar hunian sebagai langkah awal petugas untuk melakukan deteksi dini guna mencegah terjadinya hal-hal yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban di dalam Lapas.

Agenda kontrol blok dan kamar hunian WBP merupakan deteksi dini yang penting dilakukan guna mengetahui potensi yang dapat menjadi pemicu gangguan keamanan dan ketertiban di lapas. Selain itu, kontrol blok hunian juga untuk memantau kebersihan kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) agar terjaga kerapihannya dan tetap bersih sehingga WBP terjaga kesehatannya.

“Kontrol blok hunian rutin kami laksanakan guna menjaga situasi dan kondisi tetap kondusif,” ujar Ashar selaku Ka.KPLP

“Tadi bersama Pak Ka. KPLP kontrol kedalam blok hunian, kami mengecek dan memantau secara langsung kebersihan dan kerapihan kamar hunian, serta menghimbau WBP agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban tetap terjaga,” ungkap Syamsul Bahri selaku Kasi Adm dan Kamtib.


Editor : 

Kabid Keamanan Kanwil Kemenkumham Sulsel Tekankan pentinganya Mitigasi Risiko terkait Pengamanan

 

METRO ONLINE PAREPARE- Kanwil Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Selatan melakukan kunjungan Monitoring dan Evaluasi (Monev) ke Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Parepare dalam rangka memperkuat mitigasi risiko terkait keamanan di Lapas terutama pos jaga dan branggang serta menyosialisasikan penguatan pencegahan keamanan dan ketertiban. Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya Kantor Wilayah untuk meningkatkan standar keamanan di institusi Pemasyarakatan.Pare pare 08/05/24
Kegiatan ini dilakukan sebagai respons terhadap meningkatnya kebutuhan akan keamanan dan ketertiban di dalam Lapas Parepare. Dalam kunjungan ini, tim Monev Kanwil Kemenkumham Sulsel bertemu dengan pejabat Lapas Parepare serta melakukan peninjauan langsung di terutama fasilitas pada pos jaga dan yang terkait keamanan.

Menurut Plh. Kepala Lapas Parepare, Bahri, "Kunjungan Monev ini sangat penting untuk memastikan bahwa mitigasi risiko di Lapas Parepare sudah berjalan sesuai standar yang ditetapkan. Kami berterima kasih atas perhatian dan dukungan penuh dari Kanwil Kemenkumham Sulsel."

Sementara itu, Kepala Bidang Pelayanan Tahanan , Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara Dan Keamanan  Kantor Wilayah Kementerian Hukum Dan Ham Sulawesi Selatan Dr. Surianto menekankan pentingnya penguatan pencegahan keamanan dan ketertiban di Lapas. Setelah melakukan pemantauan keamanan secara menyeluruh dilanjutkan dengan Sosialisasi Pencegahan Gangguan Keamanan dan Ketertiban.

Dalam Sosialiasi tersebut Dr. Surianto membahas tentang perbedaan antara Persoalan, Masalah dan Risiko. Kunjungan Monev Kanwil Kemenkumham Sulsel ini diharapkan dapat memberikan masukan yang berharga bagi Lapas Parepare dalam meningkatkan mitigasi risiko pada pengamanan Lapas serta penguatan pencegahan keamanan dan ketertiban. Seluruh rangkaian Kegiatan berjalan aman dan tertib.


Editor : Muh Sain 

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved