METRO ONLINE Tolitoli, 28 September 2024 – Klinik Lapas Tolitoli melaksanakan kegiatan pemberian makanan tambahan berupa susu kalsium serta pemeriksaan kesehatan kepada 7 orang lansia dan 1 orang ibu hamil yang menjadi penghuni Lapas. Pemeriksaan kesehatan menunjukkan bahwa seluruh lansia dan ibu hamil dalam kondisi sehat.
Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan kesehatan para penghuni lapas, terutama mereka yang memerlukan perhatian khusus seperti lansia dan ibu hamil. Pemberian makanan tambahan diharapkan dapat membantu meningkatkan asupan gizi dan kekuatan fisik, terutama pada masa-masa rentan seperti usia lanjut dan kehamilan.Kalapas Tolitoli, Muhammad Ishak, menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan ini. "Kami berkomitmen untuk terus menjaga kesehatan dan kesejahteraan para penghuni lapas, termasuk memberikan perhatian khusus kepada mereka yang memerlukan seperti lansia dan ibu hamil. Ini merupakan bagian dari tanggung jawab kami untuk memastikan mereka mendapatkan pelayanan kesehatan yang layak."
Kepala Seksi Bimbingan Narapidana, Anak Didik, dan Kegiatan Kerja Lapas Tolitoli, Feldianto, turut mengawasi jalannya kegiatan ini. Dalam keterangannya, ia menegaskan bahwa para penghuni yang diperiksa dalam kondisi baik dan siap untuk menjalani kegiatan sehari-hari. Selain itu, petugas jaga blok wanita, Tias, turut serta dalam memastikan kelancaran kegiatan di area tersebut.
Kegiatan ini menunjukkan komitmen Lapas Tolitoli dalam memberikan perhatian penuh terhadap kesehatan dan kesejahteraan penghuninya, sebagai bagian dari upaya pembinaan yang berkelanjutan.
Editor : Muh Sain